Telkomsel Kampanye #InternetBAIK 2017

Telkomsel Kampanye #InternetBAIK 2017 - Hallo sahabat PORTAL PIYUNGAN, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Telkomsel Kampanye #InternetBAIK 2017, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita, Artikel Daerah, Artikel Indonesia, Artikel Kabar, Artikel Maluku, Artikel Ragam, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Telkomsel Kampanye #InternetBAIK 2017
link : Telkomsel Kampanye #InternetBAIK 2017

Baca juga


Telkomsel Kampanye #InternetBAIK 2017

Ambon, Malukupost.com - PT Telkomsel memulai kampanye #InternetBAIK untuk regional Papua dan Maluku, dengan menyasar guru, orang tua dan mahasiswa di kota Ambon. General Manager Telkomsel regional Papua dan Maluku, Ismu Widodo, di Ambon, Selasa (10/10), mengatakan, #Internetbaik merupakan program Coorporate Sosial Responsibility (CSR) yang khusus diarahkan pada seruan penggunaan internet secara Bertanggung jawab, Aman, Inspiratif dan Kreatif (BAIK).
Ambon, Malukupost.com - PT Telkomsel memulai kampanye #InternetBAIK untuk regional Papua dan Maluku, dengan menyasar guru, orang tua dan mahasiswa di kota Ambon.

General Manager Telkomsel regional Papua dan Maluku, Ismu Widodo, di Ambon, Selasa (10/10), mengatakan, #Internetbaik merupakan program Coorporate Sosial Responsibility (CSR) yang khusus diarahkan pada seruan penggunaan internet secara Bertanggung jawab, Aman, Inspiratif dan Kreatif (BAIK).

"Kami pada 2017 fokus di 15 kota di Indonesia dan Ambon merupakan kota ke tujuh pelaksanaan kampanye, sebagai bentuk kontribusi Telkomsel dalam menciptakan ekosistem digital positif di Indonesia dengan melibatkan berbagai pemangku kepentingan," ujarnya.

Ia mengatakan, melalui program ini pihaknya berusaha menghadirkan seperangkat navigasi dan panduan yang digunakan oleh pengguna internet untuk dapat mengambil sebesar-besarnya manfaat dan menekan sekuat-kuatnya dampak buruk yang ada di dalamnya.

Selain itu mengacu pada norma dan etika yang penuh tanggung jawab, melibatkan pemahaman tentang resiko perilaku online yang berbahaya sehingga sadar untuk bisa melindungi diri sendiri dan orang lain secara aman.

Begitu pula, disertai adanya upaya penggunaan dan pemanfaatan internet untuk perbaikan dan kontribusi positif kepada masyarakat luas dalam rangka meningkatkan kualitas hidup bersama.

Telkomsel bekerjasama dengan ketiga mitra yaitu Yayasan Kita dan Buah Hati, Kakatu, dan ICT Watch hendak merajut serta meluaskan kampanye edukasi internet yang BAIK, dalam sebuah program dan gerakan yang lebih terpadu, terencana dan melibatkan banyak kalangan, sehingga pemahaman tentang #internetBAIK menjadi kebutuhan semua pihak.

"Kami melihat ekosistem digital di Indonesia perlu dibangun beriringan dengan semangat yang positif, sehingga dapat menghasilkan berbagai hal yang produktif bagi masyarakat," ujarnya.

Sementara itu general manager Telkomsel Ambon, Oka Mahendra menyatakan, empat sekolah tingkat SMP dan SD diundang terlibat dalam seminar dan kampanye #internet baik diantaranya SMPN2,4,6 dan SMPN14, serta SDN 5, SD As Salam, Lentera dan Xaverius.

"Sekolah ini akan menjadi fasilitator bagi sekolah lain di kota Ambon. Kita juga akan mendorong agar sekolah tersebut dapat menjadi agen perubahan dengan melakukan edukasi ke siswa maupun sekolah lainnya," ujarnya.

Kegiatan ini dilaksanakan pada 10- 11 Oktober 2017 yakni seminar untuk menumbuhkan kesadaran tentang kondisi ekosistem digital pada masyarakat saat ini.

Dilanjutkan dengan kegiatan hari ke dua yakni Workshop Digital Citizen Ecosystem dan Kelas Edukasi, yang dilakukan oleh perwakilan orang tua dan guru. (MP-6)


Demikianlah Artikel Telkomsel Kampanye #InternetBAIK 2017

Sekianlah artikel Telkomsel Kampanye #InternetBAIK 2017 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Telkomsel Kampanye #InternetBAIK 2017 dengan alamat link https://dportalpiyungan.blogspot.com/2017/10/telkomsel-kampanye-internetbaik-2017.html

Subscribe to receive free email updates: