Sepekan di Darat, Akhirnya Konvoi Kereta PRBM Tiba di Makassar

Sepekan di Darat, Akhirnya Konvoi Kereta PRBM Tiba di Makassar - Hallo sahabat PORTAL PIYUNGAN, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Sepekan di Darat, Akhirnya Konvoi Kereta PRBM Tiba di Makassar, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Berita, Artikel Bone, Artikel Daerah, Artikel Hari Ini, Artikel Indonesia, Artikel Kabar, Artikel Ragam, Artikel Terkini, Artikel Update, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Sepekan di Darat, Akhirnya Konvoi Kereta PRBM Tiba di Makassar
link : Sepekan di Darat, Akhirnya Konvoi Kereta PRBM Tiba di Makassar

Baca juga


Sepekan di Darat, Akhirnya Konvoi Kereta PRBM Tiba di Makassar



BONEPOS, MAKASSAR - Usaha untuk melakukan napak tilas Malaysia–Indonesia akhirnya terwujud dalam “Tawau Road to Sulawesi” yang digagas oleh Persatuan Rumpun Bugis Melayu. Setelah menempuh perjalanan darat selama sepekan dengan rute Tawau, Nunukan, Sebuku, Malinau, Berau, Bontang, Balikpapan sampai Makassar.

Tour yang bertajuk “Konvoi Kereta 4x4 PRBM Jelajah Sulawesi 2016” tiba di Makassar Senin 19 Desember 2016. Rombangan yang terdiri dari 28 kendaraan 4x4 (Four Wheel Drive) dengan dapur pacu di atas 2500 cc, terdiri dari para Saudagar Bugis yang sukses di perantauan di Tawau Sabah Malaysia. Mereka menembus belantara Kalimantan menuju Sulawesi bersama keluarganya dengan total rombongan berjumlah sekitar 104 orang.

“Tour ini sudah lama kami rencanakan, namun baru bisa terwujud tahun ini” ucap Dadi.

Pengusaha angkutan bus Optis Jaya Tawau Kota Kinabalu ini tak bisa menyembunyikan kegembiraannya bisa menyusuri perjalanan darat di tanah leluhurnya. Pengusaha berdarah Tonra Kabupaten Bone ini ditemani oleh pamannya Dg. Malinta.

Kegembiraan yang sama diungkapkan oleh H. Abbas, pengusaha perkebunan kelapa sawit yang juga berasal dari Bone.“Saya berharap tour ini bisa dilakukan setiap 5 tahun” ungkapnya.

Setelah beristirahat sejenak, rombongan melanjutkan perjalanan melalui jalur selatan dari Makassar, Gowa, Takalar, Jeneponto, Bulukumba, Sinjai, dan Bone.

Mereka punya kesempatan untuk pulang ke kampung halaman untuk melepas rindu dengan keluarga selama beberapa hari sebelum melanjutkan perjalanan ke Tana Toraja.

Rombongan direncanakan akan kembali ke Makassar tanggal 25 Desember 2016 untuk selanjutnya kembali ke Tawau Sabah Malaysia dengan jalur yang sama. Rute ini agak berbeda dari rencana awal, yang sedianya melalui jalur Bone, Toraja, Palopo, Poso, Palu dan Balikpapan lewat pelabuhan Pantoloan. Rute tersebut terkendala dengan ijin perjalanan yang pendek.

PEWARTA : SYAHRUL BASRI
EDITOR : RISWAN 
COPYRIGHT © BONEPOS 2016


Demikianlah Artikel Sepekan di Darat, Akhirnya Konvoi Kereta PRBM Tiba di Makassar

Sekianlah artikel Sepekan di Darat, Akhirnya Konvoi Kereta PRBM Tiba di Makassar kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Sepekan di Darat, Akhirnya Konvoi Kereta PRBM Tiba di Makassar dengan alamat link https://dportalpiyungan.blogspot.com/2016/12/sepekan-di-darat-akhirnya-konvoi-kereta.html

Subscribe to receive free email updates: